<p dir="ltr" style="text-align: justify;"> Pagi hari (12/12), telah<u> </u>dilakasankan Upacara Melaspas pelinggih TK, Tembok Penyengker dan Apit Surang Br. Delod Sema. Acara melaspas dihadiri oleh Bapak Perbekel, staf desa, BPD, Ketua LPM, Kelian dinas, Kelian Adat dan panitia pembangunan Br Delod sema.</p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"> Acara melaspas ini dipuput oleh pemangku Desa dan Luhur. Acara Melaspas&nbsp;bertujuan untuk pembersihan dan penyucian bangunan yang baru selesai dibangun atau baru ditempati lagi. Menurut&nbsp;Bapak perbekel, pembangunan pelinggih, tembok penyengker dan apit surang ini&nbsp; berjalan sesuai rencana dan tepat waktu dalam pelaksanaanya.</p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"> Pembangunan pelinggih dan tembok penyengker ini, didanai melalui dana APBDes Desa Kekeran Tahun 2018.</p>
Melaspas Pelinggih TK, Tembok Penyengker dan Apit surang Banjar Delod Sema
12 Dec 2018