<p style="text-align: justify;"> &nbsp; &nbsp; &nbsp; &nbsp; &nbsp; &nbsp; Sebagai orang tua yang menyayangi dan memperhatikan anak, terkadang terbesit dalam hati para orang tua, bagaimana cara agar si kecil dapat tumbuh dan berkembang sesuai dengan usianya. Semua orang tua ingin anaknya dapat tumbuh dengan baik dan sehat. Salah satu kegiatan yang dapat membantu para orang tua untuk mengetahui tumbuh kembang sang anak adalah melalui Posyandu.&nbsp; Posyandu atau pos pelayanan keluarga berencana-kesehatan terpadu adalah kegiatan kesehatan dasar yang dilakukan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan. Untuk mewujudkan si kecil yang sehat dan berkembang dengan baik, hal tersebut dapat diwujudkan dengan datang ke posyandu secara rutin.</p> <p style="text-align: justify;"> &nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp; Di Desa Kekeran khususnya Br.Dangin Pangkung, posyandu dilaksanakan setiap sebulan sekali. Kamis, 18 Oktober 2018 telah dilaksanakan kegiatan posyandu rutin di balai banjar Dangin Pangkung, Kekeran. Para orang tua berondong bondong membawa si kecil ke posyandu mulai dari jam 08.00 WITA. Dimana Kegiatan posyandu ini dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana pertumbuhan, perkembangan dan juga kesehatan sang anak. Adapun kegiatan yang dilakukan seperti penimbangan berat badan anak dan pengukuran tinggi badan anak. Dimana penimbangan berat badan dan tinggi badan ini dilakukan oleh kader posyandu di Br.Dangin Pangkung.</p> <p style="text-align: justify;"> &nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp; Kegiatan posyandu di balai banjar Dangin Pangkung ini dimulai dengan penimbangan berat badan balita. Dimana berat badan balita nantinya akan dicatat oleh kader posyandu yang ada di Br.Dangin Pangkung ini. Setelah itu akan dilakukan pengukuran tinggi badan balita. Setelah penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan selesai, maka seluruh balita yang datang ke posyandu akan mendapatkan makanan sehat berupa buah-buahan dan juga bubur kacang hijau. Menurut salah satu orangtua balita , Suriani menyebutkan bawah kegiatan posyandu ini sangat memberikan efek positif, bagi balita maupun orangtua. ?kegiatan posyandu ini sangat membantu para orangtua untuk mengetahui bagaimana tumbuh kembang dan juga kesehatan anak, agar anak dapat terhindar dari hal yang tidak diinginkan? imbuhnya. (012/KIM KKR).</p>
JAGA KESEHATAN BALITA MELALUI POSYANDU
18 Oct 2018