<p style="text-align: justify;"> Hari ini, 28 September 2018 kejuaraan bola voli PORD CUP VI masih berlangsung. Dari hari ke hari permainan berlangsung semakin seru. Selain penonton yang datang semakin banyak, permainan pun berlangsung semakin tegang. Para pemain serta pendukungnya tak ingin pulang dengan kekecewaan dan berharap timnya masuk ke babak selanjutnya,  mengingat sudah banyak tim yang harus tereliminasi pada babak ini.  </p> <p style="text-align: justify;">             Pada sesi pertama hari ini, permainan dimulai kurang lebih pukul 20.30 WITA. Adapun tim yang bertanding pada malam hari ini yaitu Porpas vs Putra Guna. Set pertama dimulai dengan pemanasan dari pemain, dimana pemanasan ini bertujuan untuk meminimalisir cedera pada saat permainan berlangsung. Pada set pertama ini permainan berlangsung sangat tegang. Kejar mengejar skor pun terjadi, dimana kedua tim saling mempertahankan timnya agar bisa memenangkan set pertama ini. Setelah kurang lebih 20 menit bermain, tidak disangka skor antara kedua tim hanya berselisih 1 poin, yaitu 24 untuk Putra Guna dan 23 untuk Porpas. Namun ternyata setelah beberapa kali bola saling dioper, kemenangan pada set pertama ini berpihak pada Putra Guna. Dimana Putra Guna mencapai skor 25 lebih dulu dan meninggalkan Porpas yang berada tetap pada skor 23.</p> <p style="text-align: justify;">             Setelah set pertama dimenangkan oleh Putra Guna, permainan kembali dilanjutkan menuju set kedua. Permainan pada set kedua ini tidak jauh berbeda dengan set pertama. Permainan yang menegangkan dan saling mengejar skor pun tidak dapat dipungkiri. Bahkan, skor kedua tim selalu mencapai kedudukan yang sama, hingga membuat semangat para penonton ikut membara. Ternyata setelah lama berkutat dengan skor yang selalu sama, tim porpas mengalami kecolongan hingga tim Putra Guna akhirnya mampu membuat skor timnya menjadi lebih unggul. Dengan unggulnya tim Putra Guna, akhirnya set kedua kembali dimenangkan oleh tim Putra Guna yang mencapai skor 26 dan tim Porpas harus kalah pada skor 24.</p> <p style="text-align: justify;">             Setelah 2 set yang menegangkan, permainan dilanjutkan pada set ketiga. Set ketiga kali ini sedikit berbeda dengan set pertama dan kedua. Set yang menegangkan pun tidak ada lagi. Kali ini kedua tim bermain dengan santai. Ditengah permainan, tim Porpas pun terlihat lengah dan kelelahan, hingga akhirnya tim Putra Guna kembali memimpin skor. Setelah kurang lebih 25 menit, tim Porpas tertinggal jauh dengan selisih skor 8 skor. Dan akhirnya tim Putra Guna kembali memenangkan permainan dengan mencapai skor 25 lebih dulu dan tim Porpas harus menerima kekalahan lagi pada set ketiga ini dengan hanya 16 skor.</p> <p style="text-align: justify;">             Permainan sesi pertama yang menampilkan tim Putra Guna  melawan Porpas ini bermain memakan waktu yang cukup lama. Walaupun kali ini tim Porpas kalah, namun tim Porpas tidak memperlihatkan kesedihannya walaupun sebenarnya dalam hari kecewa. Kemenangan yang diraih oleh tim Putra Guna kali ini membawa timnya melaju ke babak selanjutnya. “Set pertama dan kedua tim Porpas hampir menang, tetapi ternyata tim Porpas tidak bisa memimpin skor. Selamat untuk tim Putra Guna dan tetap semangat untuk tim Porpas”, kata Anggi Puspitha, salah satu penonton PORD CUP VI 2018.  (012/KIM KKR)</p>
PORD CUP VI: KALAHKAN PORPAS, PUTRA GUNA MELAJU KE BABAK SELANJUTNYA
28 Sep 2018